jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menanggapi aksi rombongan pengguna sepatu roda di jalan raya.
Menurut dia, rombongan tersebut menujukkan sikap arogan karena mengganggu keselamatan diri dan orang lain.
BACA JUGA: Intip Pesona Dhinda Salsabila, Atlet Sepatu Roda Papua yang Mencuri Perhatian
"Arogansi di jalan merugikan diri dan banyak orang," kata Riza Patria melalui akun miliknya di Twitter di Jakarta, Senin (9/5).
Politikus Partai Gerindra itu mengunggah video adanya sekelompok pemain sepatu roda yang melintas di tengah jalan.
BACA JUGA: Wagub DKI Melarang Warga Bermain Petasan Saat Malam Takbiran
Ada lebih dari 10 orang bermain sepatu roda secara beriringan di tengah aktivitas lalu lintas masyarakat pada salah satu jalan di ibu Kota.
Sebelumnya, warganet melalui akun Pativ7 di Twitter mengunggah sejumlah pemain sepatu roda pada siang hari yang melintas di tengah jalan raya.
BACA JUGA: Warga Beri SP1 Kepada Anies, Wagub DKI: Mau 99 Tuntutan Juga Kami Kerjakan
Unggahan video singkat berdurasi 44 detik tersebut kemudian mendapat tanggapan dari sejumlah warganet lainnya.
Mereka meminta petugas menindak pemain sepatu roda tersebut termasuk mendorong pemerintah membuat aturan baru. (Antara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wagub DKI Wanti-Wanti Pemilik Perusahaan soal Cuti Lebaran, Baca Nih
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian