Wah Ada yang Coba Serang Pak Ganjar Lewat Soal Ujian di Buku Pelajaran?

Selasa, 09 Februari 2021 – 16:02 WIB
Buku pelajaran agama yang menuliskan nama Pak Ganjar. Foto: tangkapan layar Twitter

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Ganjar Pranowo diterpa gosip tak sedap setelah namanya menjadi subjek dengan penggambaran sebagai sosok negatif dalam soal buku pendidikan Islam.

Hal itu ditemukan dalam soal buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti terbitan PT Tiga Serangkai tahun 2020.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Habib Rizieq dan Menantu Ditahan, Abu Janda dan Natalius Damai, Dirut RS Ummi Masih Bebas

Dalam buku itu ada soal yang menggambarkan Ganjar tidak pernah bersyukur. Setiap Iduladha tidak pernah berkurban dan tidak pernah salat.

Gambar soal ujian itu ramai di media sosial terutama Twitter. Sejumlah kalangan menilai itu sengaja merujuk pada nama Gubernur Ganjar.

BACA JUGA: Terharu dengan Kepatuhan Warga Jateng, Pak Ganjar: Terima Kasih tak Terhingga

Sejumlah warganet melaporkan adanya soal ujian tak pantas tersebut dengan menautkannya pada akun Ganjar Pranowo di Twitter.

"Ini hal serius dan berbahaya. Ini jelas harus diusut tuntas. Jahat sekali orang-orang yang mencoba menstimulus otak anak-anak agar menganggap nama Ganjar itu jahat dan tidak beragama," tulis akun Risma Widiono di Twitter dan menautkan akun Ganjar. 

BACA JUGA: Menhub Puji Pak Ganjar yang Gerak Cepat Tangani Banjir di Semarang dan Sekitarnya

Beberapa akun juga menautkan dan bahkan melaporkan itu pada akun milik Divisi Humas Polri agar usut tuntas.

Namun, ada juga akun yang memanas-manasi isu tersebut dan membuat narasi yang menyesatkan.

Beruntung, hampir semua warganet tidak setuju dengan konten negatif tersebut. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler