Waka MPR Dukung Pengembangan Kewirausahaan Nasional, ini Tujuannya

Senin, 01 Juli 2024 – 20:09 WIB
Wakil MPR Lestari Moerdijat. Foto: dok MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat mengatakan akan mendukung pengembangan kewirausahaan nasional.

Hal itu dilakukan untuk mendorong peningkatan rasio kewirausahaan yang dapat menopang Indonesia menuju negara maju.

BACA JUGA: Mendag Apresiasi Manuver Ekspor Baja Lapis PT Tata Metal Lestari

"Berbagai kebijakan yang ditujukan untuk meningkatkan jumlah pelaku wirausaha di tanah air harus mampu diterapkan dengan baik," kata Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Senin (1/7).

Akhir tahun lalu, pemerintah menargetkan rasio kewirausahaan Indonesia pada 2024 bisa mencapai 4 persen.

BACA JUGA: Lestari Moerdijat Dorong Bangun Kemandirian & Tanggung Jawab Generasi Penerus Bangsa

Catatan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) pada akhir 2023 rasio kewirausahaan Indonesia baru mencapai 3,47%.

Sementara rasio kewirausahaan negara-negara maju berkisar 10%-12%.

BACA JUGA: Lestari Moerdijat: Pancasila Harus Diimplementasikan dalam Kehidupan Bernegara

Pemerintah sudah menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 2 Tahun 2022 tentang Pengembangan Kewirausahaan Nasional Tahun 2021—2024, untuk merealisasikan target tersebut.

Peraturan Presiden tersebut merupakan pedoman bagi kementerian/lembaga, pemerintah daerah, dan pemangku kepentingan lainnya dalam melakukan pengembangan kewirausahaan nasional.

Dalam pengembangkan kewirausahaan nasional, kementerian/lembaga dan pemerintah daerah diharapkan memberikan fasilitas dan insentif serta pemulihan kepada para pelaku usaha berupa kemudahan pendaftaran perizinan berusaha, fasilitasi, serta standardisasi dan sertifikasi.

Selain itu juga akses pembiayaan dan penjaminan, serta pengutamaan dalam pengadaan barang dan/atau jasa pemerintah.

Menurut Lestari, isi kebijakan yang ada untuk mendorong tercapainya target rasio kewirausahaan, sejatinya menuntut adanya dukungan para pemangku kebijakan di tingkat pusat dan daerah untuk sepenuhnya merealisasikan apa yang diamanatkan aturan tersebut.

"Tanpa komitmen yang sama antara para pemangku kepentingan di tanah air sulit untuk mewujudkan target yang telah disepakati," ujar Rerie sapaan akrab Lestari.

Terkait peningkatan rasio kewirausahaan, ujar Rerie, merupakan langkah strategis yang harus segera direalisasikan, mengingat peningkatan jumlah pelaku wirausaha merupakan salah satu indikator sebuah negara masuk pada level negara maju.

Rerie berharap setiap anak bangsa memiliki kesadaran bersama untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara maju, melalui berbagai cara, termasuk dengan konsisten mendorong peningkatan jumlah pelaku wirausaha di tanah air.

Sebab, tegas dia dengan munculnya pusat-pusat pertumbuhan ekonomi baru yang tersebar di setiap daerah di Indonesia, potensi untuk mewujudkan peningkatan pertumbuhan ekonomi nasional yang merata akan semakin terbuka. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lestari Moerdijat Sebut Butuh Komitmen Kuat untuk Kurangi Angka Prevalensi Stunting


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, JPNN.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler