Wakapolri Bilang Belum Usulkan Nama Pengganti Komjen Budi

Jumat, 06 Februari 2015 – 19:30 WIB
Wakapolri Komjen Badrodin Haiti. Foto: dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakapolri Komjen Badrodin Haiti menyatakan sejauh ini dari internal Polri belum mengusulkan nama-nama untuk kapolri baru. Selain itu, kata dia, baik Kompolnas maupun Presiden Joko Widodo juga belum meminta usulan nama calon kapolri.

"Belum ada permintaan dari Kompolnas maupun dari presiden. Kalau ada permintaan ya kita siapkan," kata Badrodin di kantor Kemenkopolhukam, Jakarta, Jumat (6/2).

BACA JUGA: DPR Diminta Tengahi Konflik KPK vs Polri, Memang Bisa?

Menurutnya, Wanjakti Polri juga baru dapat memberikan rekomendasi nama jika diminta oleh Kompolnas dan presiden. Terkait pemilihan, ia mengatakan, tetap hak prerogatif presiden. Wakapolri pun enggan mengomentari soal pencalonan Komjen Budi Waseso sebagai kapolri oleh Kompolnas.

"Sebelumnya kita tidak diminta calon-calon oleh bapak presiden. Itu hak prerogatif presiden. Mau minta atau tidak itu tergantung presiden," tegas Badrodin.(flo/jpnn)

BACA JUGA: Tangkap Labora Sitorus, Kajati Papua Minta Petunjuk Jaksa Agung

 

BACA JUGA: 2015, Warga Miskin di Indonesia Mencapai 19 Juta

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Tampar Tiga Muka jika Tak Lantik Komjen BG


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler