Waketum Demokrat: Semua Tokoh Politik Saling Curiga

Senin, 07 November 2016 – 12:58 WIB
Syarief Hasan. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan mendorong Presiden Joko Widodo melaporkan ke aparat aparat penegak hukum terhadap aktor politik yang menunggangi Aksi Bela Islam II pada Jumat (4/11) lalu.

"Siapa tokohnya yang dimaksud diproses hukum karena ini berbahaya, menimbulkan curiga di antara tokoh partai," kata Syarief di kompleks Parlemen Jakarta, Senin (7/11).

BACA JUGA: Politikus Hanura Desak Polisi Periksa Ahmad Dhani

Bila tuduhan tersebut tidak terbukti di pengadilan, lanjutnya, maka Presiden Joko Widodo bisa dianggap mencemarkan nama baik seseorang.

"Kita lihat kalau terbukti ya dihukum, kalau tidak, terbalik presiden harus siap menerima konsekuensi," tegasnya.

BACA JUGA: Ini Harapan Bang Ruhut terkait Kasus Ahmad Dhani

Anggota Komisi I DPR itu berharap, Presiden Jokowi mengungkap siapa aktor politik yang menunggangi aksi jutaan umat Islam itu.

"Sebaiknya harus diungkapkan. Artinya harus jelas, semua tokoh politik saling curiga. Jadi diungkap saja," tandasnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: FPDIP Dukung Pemerintah Tuntaskan Proyek Infrastruktur yang Mangkrak

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... 54 TKI Tewas, BNP2TKI Diminta Kerja Keras


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler