Wakil Ketua DPR Ini Pernah Berselisih dengan Fahri

Selasa, 05 April 2016 – 12:49 WIB
Wakil Ketua DPR Agus Hermanto. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Agus Hermanto menilai koleganya sesama pimpinan dewan, Fahri Hamzah, selama ini bekerja dengan wajar dan baik. Meskipun, politikus Partai Demokrat itu pernah berselisih pandangan dengan mantan Wasekjen DPP PKS itu.

"Selama ini kita selalu bekerjasama dan saya sendiri pernah terjadi suatu perselisihan tapi itu biasa kalau berbeda pendapat semua bisa diselesaikan. Selama ini tidak pernah ada satu masalah besar diantara pimpinan dewan," ujar Agus dib gedung DPR Jakarta, Selasa (5/4).

BACA JUGA: KNKT Sudah Kantongi Black Box Batik Air dan Trans Nusa, Hasilnya??

Terkait proses pemberhentian Fahri yang sudah dipecat DPP PKS sejak 1 April 2016, Agus mengaku belum bisa banyak komentar karena surat usulannya belum sampai ke meja pimpinan DPR.

"Tentunya kami tidak bisa melakukan hal lebih lanjut tanpa adanya surat keputusan (DPP PKS-red) tersebut," jelasnya.

BACA JUGA: Turun dari Mobil Tahanan Bang Uci Bilang...

Bila surat sudah diterima, lanjut Agus, maka akan dibahas dalam rapat pimpinan dewan, sekaligus memfasilitasi rapat badan musyawarah (bamus) guna menentukan langkah berikutnya.

"Keputusan DPR ini keputusan kolektif kolegial. Setelaha ada suratnya baru dilakukan tahapan sampai rapat pimpinan dewan dengan seluruh fraksi untuk melihat permasalahannya, aturan hukumnya," tambah Agus.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Gus Coi Berbagi Kisah Duka ke Fahri Hamzah

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Kembali Periksa Mantan Anak Buah Prabowo


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler