Wapres Boediono Bersilaturahmi ke Megawati

Jumat, 10 September 2010 – 12:05 WIB

Boediono Silaturahmi ke Megawati Lagi

Keluarga Gus Dur ke Jombang pada Hari Kedua

JAKARTA - Wakil Presiden Boediono kembali akan menyempatkan diri bersilaturahmi ke kediaman Megawati SoekarnoputriKebiasaan itu sudah dilakukannya sejak lebaran tahun lalu.   Sesuai jadwal yang dilansir setwapres, hari ini, Boediono berencana lebih dulu menggelar open house di rumah dinasnya, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat

BACA JUGA: Polri Yakin SBY Pilih Usulan BHD

Pelaksanaan open house dilakukan setelah salat Jumat

     
Rencana berkunjung ke kediaman Megawati itu baru dilakukan sore harinya

BACA JUGA: Daya Saing Ekonomi Indonesia Meningkat ?

Selain Megawati, seperti halnya tahun lalu, Boediono juga akan berkunjung ke kediaman para mantan Wapres lainnya, termasuk Try Sutrisno
Baru pada Minggu (12/9), Boediono dijadwalkan akan berkunjung ke kediaman mantan Wapres Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Kebayoran Baru.
     
Seperti tahun-tahun sebelumnya pula, Megawati berencana akan mengadakan open house di kediamannya Jl

BACA JUGA: Awas, Penjahat Incar Rumah Ditinggal Mudik

Teuku Umar, Jakarta Pusat"Open house tetap di Teuku Umar, dimulai siang setelah salat Jumat," ungkap putri Megawati, Puan Maharani.
     
Bagaimana dengan keluarga alamarhum Gus Dur" Pihak keluarga presiden ke-4 RI itu memilih lebih dulu berlebaran di Ciganjur, Jakarta SelatanBaru pada hari ke-2, hampir seluruh anggota keluarga termasuk istri mendiang Gus Dur, Sinta Nuriyah, bertolak ke Jombang. 
     
Tujuan utamanya tentu berziarah ke makam Gus Dur di kompleks Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang"Tapi, saya sama Yenny (Yenny Wahid, Red) nggak ikut, bayinya belum sebulan," ujar menantu Gus Dur, Dhohir Farisi, yang baru saja dikaruniai putri pertama pada 13 Agustus 2010 lalu
     
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tahun ini tidak mengadakan open house di kediaman pribadi Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, sebagaimana tradisi setiap tahunSBY hanya mengadakan open house di Istana NegaraOpen house untuk masyarakat luas dilakukan hari ini di Istana Negara pukul 15.00 hingga 17.00Pada hari kedua Idul Fitri, SBY akan sungkem kepada ibundanya, Siti Habibah, dan para keluarga sepuh presiden(dyn/sof/nw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Beri THR Dua Perusahaan Kena Sanksi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler