Warga DKI Mau Perpanjangan SIM di Akhir Pekan? Cuma di 5 Lokasi, Buka 4 Jam Saja

Sabtu, 07 Oktober 2023 – 08:51 WIB
Surat izin mengemudi (SIM) buatan Polri. Foto/ilustrasi: Ayatollah Antoni/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Polda Metro Jaya (PMJ) tetap mengoperasikan layanan perpanjangan surat izin mengemudi (SIM) keliling pada akhir pekan.

Pada Sabtu ini (7/10), Direktorat Lalu Lintas PMJ membuka layanan SIM keliling di lima lokasi.

BACA JUGA: Ini Sistem Baru untuk Perpanjangan SIM di Polda Metro Jaya

Warga yang hendak memperpanjang rebues bisa mendatangi lima titik layanan SIM keliling di DKI Jakarta.

Untuk layanan SIM keliling di Jakarta Pusat tersedia di Kantor Pos Lapangan Banteng.

BACA JUGA: Polisi Ungkap Pemicu Antrean Panjang di Lokasi Perpanjangan SIM

Adapun layanan SIM keliling di wilayah Jakarta Barat tersedia di Mal Citraland.

Selanjutnya, warga yang hendak memperpanjang rebuwes di wilayah Jakarta Selatan bisa mendatangi layanan SIM keliling di Kampus Trilogi Kalibata.

BACA JUGA: Bayar Janji Reses, Bang Ara Fasilitasi Opang Bikin Rebuwes

Warga Jakarta Timur juga bisa mengurus perpanjangan SIM di Grand Mall Cakung. Adapun bagi warga Jakarta Utara bisa mendatangi layanan SIM keliling di LTC Glodok.

Layanan SIM Keliling ini beroperasi mulai pukul 08.00 WIB. Namun, tidak seperti hari kerja biasa, layanan SIM keliling saat akhir pekan hanya beroperasi hingga pukul 12.00 WIB.

Pemegang SIM yang hendak melakukan perpanjangan di gerai SIM Keliling harus menyiapkan dokumen pelengkap, yakni KTP asli dan rebuwes asli beserta fotokopiannya.

Pemohon juga diharuskan mengisi formulir permohonan dan mengikuti tes kesehatan di lokasi.(mcr4/jpnn.com)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditlantas Polda Metro Jaya Tarik Semua Buku Tilang dari Anggota Polantas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler