Warga Sungai Miai Geger, Mayat Rudi Setiawan Ditemukan Tergeletak di Depan Pintu

Jumat, 01 Oktober 2021 – 23:48 WIB
Warga Sungai Miai geger. Penghuni kontrakan di Jalan Sungai Miai Dalam, Banjarmasin Utara ditemukan tak bernyawa, kemarin (29/9) sore. Foto: prokal.co

jpnn.com, BANJARMASIN - Penemuan jenazah Rudi Setiawan, 50, di rumah kontrakan di Jalan Sungai Miai Dalam, Banjarmasin Utara, membuat geger warga setempat, Rabu (29/9) sore.

Jasad korban ditemukan pukul 16.30 Wita dalam posisi tengkurap di ruang depan. Kakinya membentang di depan pintu. Hanya mengenakan celana pendek.

BACA JUGA: Mobil Ditembak 2 Kali, Anggota Polri Nyaris Tewas, Uang Rp100 Juta Melayang

Penemunya adalah Fahriansyah, 36 tahun. “Dua hari yang lewat saya kemari, tak mengeluh apa-apa. Tampak sehat saja,” ujarnya.

Dia dulunya tetangga Rudi. Pernah mengontrak di sebelahnya. “Sekarang saya tinggal di musala, menjadi marbot,” tambahnya.

BACA JUGA: 4 Sekeluarga Tinggal Serumah, Ya Ampun, Semua Doyan Berbuat Dosa, Ada Pelajar, Lihat

“Saya memang sering kumpul-kumpul sama almarhum untuk ngobrol-ngobrol. Oleh warga sini, ia dikenal supel. Seingat saya, ia baru tiga bulan mengkontrak di sini,” lanjutnya.

Di lokasi, tak lama datang ibu dan adik Rudi. Selama ini, Rudi memang tinggal sendirian setelah bercerai dengan istrinya.

BACA JUGA: Ansori Dikenal Licin Bak Belut, Tertangkap setelah Setahun Diburu Polisi

“Tak ada riwayat penyakit. Tapi selama beberapa bulan terakhir, seusai bercerai memang terlihat agak berbeda,” kata Vera, sang adik.

Sekitar jam 10 pagi, sebelum ditemukan tewas, keduanya sempat saling bertukar kabar lewat sambungan telepon.

“Mengobrol biasa saja. Tak ada gelagat aneh dari kakak. Keluarga sudah mengikhlaskan,” tambah perempuan 37 tahun itu.

Hasil olah TKP, tak ditemukan tanda-tanda korban kekerasan.

BACA JUGA: Petugas Rutan Bareskrim saat M Kece Dianiaya Diperiksa Propam, Ini Hasilnya

“Keluarga sudah meneken surat pernyataan menolak visum. Menganggap sebagai musibah saja. Tadi langsung dibawa ke Masjid Al Jihad untuk dimandikan dan dimakamkan,” kata salah satu anggota Polsek Banjarmasin Utara. (lan/fud/ema/prokal.co)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler