Warning! Hati-Hati Aplikasi MyPertamina Palsu, Berpotensi Curi Data

Rabu, 06 Juli 2022 – 06:38 WIB
PT Pertamina (Persero) menggunakan aplikasi MyPertamina sebagai syarat untuk membeli BBM bersubsidi Pertalite dan Solar. Ilustrasi: Tangkapan layar MyPertamina

jpnn.com, JAKARTA - Aplikasi MyPertamina resmi digunakan sebagai medium pembelian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis Pertalite dan Solar.

Oleh karena itu, aplikasi MyPertamina mengalami peningkatan unduhan dalam beberapa waktu akhir.

BACA JUGA: MyPertamina Sempat Eror, Sejumlah Antisipasi Sudah Disiapkan

Namun, momentum tersebut digunakan oleh beberapa pihak yang tidak bertanggung jawab dan menghadirkan aplikasi MyPertamina palsu.

Pertamina melalui media sosialnya mengingatkan masyarakat untuk tetap berhati-hati dan mengunduh hanya dari pusat aplikasi resmi.

BACA JUGA: Sopir Taksi Diduga Berbuat Asusila di Dalam Kontrakan, Istrinya Tahu?

Untuk pengguna Android bisa mengunduh di Google Playstore, sedangkan iOS di Apps Store.

“Aplikasi MyPertamina yang resmi hanya bisa Anda download dan install dari Google Play Store dan App Store. Selain dari itu dapat dipastikan kalau itu aplikasi tidak resmi, ya,” jelas Pertamina dalam unggahannya di akun Instagram @mypertamina.

BACA JUGA: Ajak FA Jalan-Jalan, MR Tetiba Banting Setir ke Hotel, Minta 2 Kali, Dasar!

Oleh karena itu, jika Anda mendapatkan tautan atau link ke website tertentu dengan iming-iming aplikasi MyPertamina, Anda bisa mencurigai dan tidak menggunakan link tersebut.

Pasalnya besar kemungkinan itu adalah aplikasi palsu.

Dikhawatirkan aplikasi palsu tersebut berpotensi mengarah pada pencurian data.

MyPertamina menawarkan berbagai fitur- fitur menarik.

Mulai dari pembayaran digital, peta fasilitas SPBU terdekat, bahkan sistem poin yang bisa dikumpulkan saat pembelian dan dapat ditukar dengan berbagai produk menarik. (rdo/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Beli BBM Pakai Aplikasi, Rafli: Itu Sudah Menjadi Tugas Pertamina


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler