Waspada DBD, Masyarakat Diimbau Giatkan Gerakan 3M

Rabu, 30 Januari 2019 – 22:30 WIB
Pasien DBD. ILUSTRASI. Foto: Dok. Radar Gresik/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo atau Bamsoet mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan terhadap wabah penyakit demam berdarah dengue atau DBD dan aktif menjaga kebersihan lingkungan dengan menggiatkan gerakan 3M yaitu menutup, menguras, dan menimbun.

“Ini sebagai upaya untuk mencegah penyebaran wabah DBD," kata Bamsoet, Rabu (30/1).

BACA JUGA: Waspada! Demam Berdarah Mulai Mewabah

Bamsoet juga mendorong kementerian kesehatan segera memfasilitasi pengiriman, baik tenaga medis maupun obat-obatan ke daerah-daerah yang terkena penyakit demam berdarah dengue atau DBD.

BACA JUGA: Sudah 1.061 Kasus DBD Selama Januari 2019, 2 Orang Meninggal Dunia

BACA JUGA: Cara Tepat Perangi Demam Berdarah

“Ini untuk mempermudah dan mempercepat penanganan terhadap masyarakat yang menderita penyakit DBD," katanya.

Politikus Partai Golkar itu mendorong kemenkes melalui pemerintah daerah, dan dinas kesehatan secara bersama menangani dan menanggulangi DBD khususnya di DKI Jakarta, Sumatera Selatan, Sulawesi Utara, dan Nusa Tenggara Timur.

BACA JUGA: Ratusan Orang Kena DBD di Palembang Selama Januari 2019

Selain itu, Bamsoet mendorong kementerian dalam negeri melalui pemda bersama dengan dinkes meminta perangkat daerah kecamatan dan kelurahan untuk secara berkala melakukan fogging (pengasapan), memberikan obat pembunuh jentik nyamuk abate kepada masyarakat.

Dia juga meminta mereka memberikan imbauan kepada masyarakat untuk secara rutin melakukan kerja bakti guna membersihkan genangan-genangan air sebagai tempat berkembang biaknya nyamuk aedes aegypti.

Seperti diketahui, penderita DBD di sejumlah wilayah di Indonesia mengalami peningkatan.

Berdasar data kemenkes, sejak awal Januari 2019 terdapat 11.224 pasien DBD dan 110 di antaranya meninggal. Misalnya di wilayah DKI Jakarta yang naik hingga tiga kali lipat atau mencapai 613 orang hingga 27 Januari 2019. Sumatera Selatan mencapai 395 orang dan tiga di antaranya meninggal dunia. Sulawesi Utara mencapai 1.052 dan 13 diantaranya meninggal. NTT mencapai 1.063 warga dan 13 di antaranya meninggal.(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sudah 1.061 Kasus DBD Selama Januari 2019, 2 Orang Meninggal Dunia


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler