jpnn.com, JAKARTA - Harga bahan pokok terpantau menanjak jelang Ramadan yang tinggal menghitung hari.
Dipantau dari laman Hargapangan.id sejumlah lauk pauk andalan Ramadan di pasar tradisional di Indonesia mengalami kenaikan.
BACA JUGA: Harga Bahan Pokok Hari Ini, Minyak Goreng hingga Gula Pasir Merangkak Naik
1. Daging ayam ras segar
Harga daging ayam mulai menunjukkan tren kenaikan secara nasional.
Rata-rata perubahan harga hari ini yakni Rp 50 per kilogram menjadi Rp 36.500 per kilogram.
BACA JUGA: Anggota DPR Sebut Mendag Minim Koordinasi Tangani Lonjakan Harga Bahan Pokok
Harga ayam potong tertinggi di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang menyentuh Rp 47.950 per kilogram, sementara terendah di wilayah Sulawesi Selatan Rp 28.150 per kilogram.
2. Daging sapi
Harga daging sapi kualitas premium juga terpantau terus menanjak. Rerata harga daging sapi di pasar-pasar di Indonesia, yakni Rp 131.950 per kilogram atau naik Rp 300 per kilogram dibanding kemarin.
BACA JUGA: Harga Kebutuhan Pokok Melonjak, Ada Kartel Bahan Pangan?
Berdasarkan pantauan harga daging sapi kualitas satu tertinggi di wilayah Aceh Rp 148.350 per kilogram dan terendah di Nusa Tenggara Timur (NTT) Rp 107.100 per kilogram.
Kemudian, harga daging sapi kualitas dua dibanderol rerata Rp 122.700 per kilogram atau naik Rp 250 per kilogram.
Harga tertinggi daging kualitas dua di Sumatera Barat, yakni Rp 140 ribu per kilogram.
Di samping itu, harga terendah untuk komoditas itu di wilayah Kepulauan Riau yang menyentuh Rp 85 ribu per kilogram.
3. Telur ayam ras segar
Tak hanya daging sapi dan ayam, rupanya harga telur juga makin terkerek.
Kenaikan kecil, tetapi pasti juga terjadi pada komoditas itu.
Harga telur ayam ras naik Rp 50 per kilogram menjadi rerata Rp 25.400 per kilogram.
Papua menjadi wilayah yang mengalami harga tertinggi yakni Rp 37.100 per kilogram.
Namun, harga terendah telur ayam di wilayah Sulawesi Selatan, yakni Rp 19.700 per kilogram.
Wasekjend Kajian Penelitan & Pengembangan DPP Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) Putri Bilanova mengatakan sudah mulai ada lonjakan permintaan di pasar tradisional.
Menurutnya, laju permintaan bahan pokok akan makin naik pada tiga hari sampai dengan satu minggu menjelang Ramadan.
Oleh karena itu, pedagang berharap dalam fase ini pemerintah diminta dapat menjaga pasok bahan-bahan.
"Distribusi juga dijaga dengan baik serta produksi dapat diperbaiki," ucapnya saat dikonfirmasi JPNN.com. (mcr10/jpnn)
Redaktur & Reporter : Elvi Robia