Waspada, Ini 4 Bahaya Makan Mentimun Secara Berlebihan

Jumat, 01 Juli 2022 – 05:48 WIB
Jus mentimun. Foto: The Juice Chief

jpnn.com, JAKARTA - APAKAH Anda suka mengonsumsi mentimun? Mentimun biasanya dikonsumsi begitu saja, diolah dalam bentuk salad, hingga dalam bentuk air mentimun.

Mentimun kaya air, yang berarti merupakan salah satu makanan yang bisa meredakan rasa haus Anda.

BACA JUGA: 8 Manfaat Jus Mentimun, Nomor 7 Bikin Kagum

Buah hijau ini (ya, mentimun adalah buah, bukan sayuran) penuh air dan memiliki aroma melon yang ringan.

Kaya akan vitamin B, vitamin C, vitamin K, kalium dan tembaga, mentimun tidak hanya akan membuat Anda terhidrasi, tetapi juga bisa membantu menghindari kekurangan nutrisi dan menurunkan risiko banyak penyakit.

BACA JUGA: Mentimun Penyebab Keputihan pada Perempuan?

Namun begitu, berlebihan mengonsumsi mentimun juga tidak baik untuk kesehatan Anda.

Berikut penjelasannya, seperti dikutip laman India.

BACA JUGA: Kanker dan Diabetes Bisa Ambyar Hanya dengan Mentimun

https://www.india.com/lifestyle/side-effects-of-cucumber-know-why-should-avoid-eating-kheera-at-night-health-tips-5429033/?fbclid=IwAR3ydYEofcfvA-_kKYxIK8smtND-AdSbmde_qWifyPe9KI1kcjkwL3hi10A.

1. Bisa membuat Anda mengandung gas

Sementara makan mentimun membantu pencernaan dan sembelit, itu juga bisa menyebabkan kelebihan gas, menurut laporan di Eat This Not That.

Mentimun mengandung cucurbitacin, senyawa yang ditemukan dalam buah dan sayuran lain termasuk labu dan semangka.

Cucurbitacin menghasilkan rasa pahit yang ditemukan dalam mentimun dan merupakan penyebab perut kembung dan gangguan pencernaan.

Gejala tidak nyaman ini bisa terjadi jika Anda makan terlalu banyak mentimun sekaligus.

2. Kelebihan cairan

Mentimun sarat dengan potasium dan antioksidan, tetapi harus dimakan dengan penuh perhatian.

Meskipun akan membuat Anda terhidrasi, itu bisa membahayakan keseimbangan elektrolit kamu.

3. Memicu sinusitis

Infeksi sinus juga dikenal sebagai sinusitis terjadi ketika saluran hidung Anda meradang dan terinfeksi.

Jika Anda seorang pasien, maka yang terbaik adalah makan sayuran ini dengan hati-hati.

4. Alergi kulit

Menurut sebuah studi oleh American Academy of Allergy Asma dan Imunologi orang yang alergi terhadap serbuk sari ragweed, melon, teh chamomile, pisang, dan biji bunga matahari bisa mengalami alergi kulit setelah makan mentimun.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler