Waspada Penipuan Call Center di ATM, Sudah Ada Korbannya

Kamis, 14 Mei 2020 – 02:52 WIB
Mesin ATM (Ilustrasi). Foto Yessy Artada/jpnn.com

jpnn.com, CIANJUR - Dua orang menjadi korban penipuan berkedok nomor call center palsu yang tertera di salah satu mesin ATM di Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.

Hidayat (51) salah seorang korban warga Desa Ciloto Kecamatan Cipanas, mengaku uang senilai Rp7 juta yang ada di rekeningnya telah raib, saat hendak akan mengambil uang di ATM.

BACA JUGA: Pelaku Penipuan Jual Masker Senilai Rp847 Juta Ditangkap, nih Tampangnya

“Jadi pada saat saya mau ngambil uang di ATM di SPBU Hanjawar, tiba-tiba ATM saya itu tertelan mesin. Padahal tak ada yang salah dalam proses pengambilan itu,” ungkapnya dilansir radarcianjur.com, Rabu (13/5).

Setelah itu, lanjutnya, ia diarahkan oleh salah seorang supaya menghubungi nomor call center yang tertera di mesin ATM.

BACA JUGA: Begini Modus dan Ciri-Ciri Penipuan Penjualan Masker di Online Shop

Tak berpikir banyak, ia pun langsung menelepon nomor yang tertera di mesin ATM tersebut, hingga akhirnya dalam percakapan itu, terduga pelaku penipuan meminta agar nasabah (korban) menyebutkan nomor pin ATM tersebut.

“Iya saya enggak tahu gimana, tiba-tiba seperti dihipnotis dan nomor pin pun akhirnya disebutkan ke si terduga pelaku,” ucapnya.

BACA JUGA: Prof Widodo Sebut Jamur Ini Berpotensi Lawan Corona, Siap Diuji Klinis

Lebih lanjut ia menuturkan, akhirnya bergegas ke kantor bank bersangkutan guna mengklarifikasi dan menginfokan terkait adanya kejadian tersebut.

“Saya langsung ke bank. Pada saat di bank, saya jelaskan dan setelah dicek, termasuk ada pemberitahuan SMS banking, uang saya Rp7 juta itu sudah hilang,” katanya.

Tak lama kemudian, ia melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. Berharap, peristiwa yang terjadi kepada dirinya bisa diungkap dan pelakunya bisa ditangkap.

“Mudah-mudahan juga dari pihak bank bisa lebih meningkatkan kewaspadaan dan antisipasinya kepada para nasabah, supaya tidak terulang kembali,” pungkasnya. (dan/radarcianjur)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
penipuan   hipnotis   ATM  

Terpopuler