jpnn.com - Aplikasi pesan lintas platform WhatsApp diketahui tengah menguji fitur baru "Change Number" yang memungkinkan penggunanya melakukan migrasi informasi akun, grup dan setting dari nomor lama ke baru.
Sederhananya, lewat fitur "Change Number" pengguna tidak perlu lagi repot-repot melakukan broadcast message ke teman-teman atau kolega.
BACA JUGA: Baru Kenal Sudah Kirim Konten Porno via WA, ya Rasain
Jadi fitur tersebut secara otomatis memberikan notifikasi kepada semua kontak bahwa pengguna yang bersangkutan melakukan pergantian nomor.
Bahkan, notifikasi tidak saja untuk kontak Whatsapp yang tersimpan tapi juga bisa dipilih atau kontak yang baru dan pernah melakukan chat.
BACA JUGA: Neno Warisman Besut Grup #GantiPresiden, Polri Bilang Begini
Fitur terbaru Whatsapp dikatakan WABetaInfo masih dalam versi beta untuk perangkat Android. Bagi yang ingin mencobanya bisa mengunduh Android beta versi 2.18.97.
Sayangnya, belum diketahui kapan WhatsApp akan segera merilis fitur terbaru secara resmi. (mg8/jpnn)
BACA JUGA: Sering Kirim WhatsApp Salah Kamar Lebih Sejam? Jangan Risau
BACA ARTIKEL LAINNYA... BlackBerry Seret Facebook ke Pengadilan atas Hak Paten
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha