Wika Garap Proyek Double Track Rp 363,26 Miliar

Kamis, 30 Juli 2015 – 16:34 WIB
dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - PT Wijaya Karya (Wika) telah melakukan penandatanganan perjanjian dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Perjanjian kerjasama tersebut terkait pembangunan fasilitas perkeretaapian untuk rute Manggarai-Jatinegara.

Direktur Utama PT Wijaya Karya Bintang Perbowo menjelaskan, Wika dinyatakan sebagai pemenang pelelangan pelaksanaan paket pekerja paket A, pembangunan fasilitas perkeretaapian Manggarai-Jatinegara sesuai dengan surat penunjukkan penetapan pemenang No.PL.405/4/14 Phb 2015 pada 24 Juni.

BACA JUGA: PPI Manfaatkan Diaspora untuk Perkuat Pasar Ekspor

"Penetapan pemenang tender ini berdasarkan evaluasi kualifikasi, administrasi dan teknis, harga serta pembuktian kualifikasi," terang Bintang saat menggelar jumpa pers di kantornya, Jakarta, Kamis (30/7).

Bintang menambahkan, proyek double track Manggarai-Jatinegara bukanlah yang pertama Wika. Perusahaan pelat merah ini telah berpengalaman menyelesaikan beberapa proyek yang serupa. Salah satunya proyek Mass Rapid Transit (MRT) yang saat ini masih digarap Wika.

BACA JUGA: Usung Semangat Baru, BUMN Ini Ganti Wajah

Rencananya proyek senilai Rp 363,26 miliar tersebut bakal dilaksanakan hingga 31 Desember 2017. Adapun lingkup yang akan dikerjakan Wika yakni, pekerjaan platform Stasiun Manggarai, Matraman dan Jatinegara.

"Kalau untuk pekerjaan jalan relnya kami akan mengerjakan supply penghamparan dan pemadatan ballast, pemasangan sleeper, pemasangan rel," tandas Bintang. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Lapor Pak Jokowi...Rupiah Loyo, PLN Rugi

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Enam Bulan, Aset PLN Bertambah Rp 11,4 Triliun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler