Wiranto : Kalau Tak Baik Bubarkan Saja

Sabtu, 17 September 2011 – 20:58 WIB

JAKARTA - Pembentukan Tim Analisis dan Advokasi Komisi Pemberantasan Korupsi untuk menangkal upaya pelemahan KPK mengundang reaksi berbagai pihakBeda halnya dengan Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat, Wiranto yang meinginkan sejauh mana kerja lembaga yang tim analsis KPK

BACA JUGA: Hatta Mengaku Menteri dari PAN Siap Direshuffle



"Tunggu saja kinerjanya bagaimana
Kalau efektif lanjutkan, kalau tidak baik bubarkan saja

BACA JUGA: Wiranto Sebut Reshuffle jadi Isu Tahunan

Sekarang kan belum bisa menilai karena badan baru," kata Wiranto, Sabtu (17/9), di Jakarta.

Menurut mantan Panglima Tentara Nasional Indonesia itu, kehadiran Tim Analisis dan Advokasi KPK itu memang menjadi problem
Tapi, dia yakin, bilamana para pejabat yang ada di KPK itu hatinya bersih, akalnya bersih, tidak ada masalah yang akan menyakiti rakyat

BACA JUGA: Wiranto Puji Sepak Terjang Srikandi Hanura

"Ya lihat saja nanti bagaimana, kalau memang tidak baik, ya bubarkan saja," tegas Wiranto.

Terkait masalah pemilihan pimpinan KPK yang sudah masuk ke tahap fit and propert test di Komisi III DPR RI, Wiranto sudah menyerahkan kepada anak buahnya di DPR yang berasal dari Hanura.

"Saya sudah serahkan kepada teman-teman hanura di dprSaya perintahkan, kalau memilih jangan karena like or dislike (suka atau tidak suka) jangan terpengaruh dengan yang lain, pilih sesuai hati nurani," imbuhnya.

Yang jelas, kata dia, Hanura belum bisa menunjuk atau mendukung satu atau beberapa nama yang layak untuk menjadi pimpinan KPK"Itu mendahului sistem, dan  tidak bagus," jelasnya(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Srikandi Hanura: Perempuan Tidak Boleh Diremehkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler