WN Amerika Ditemukan Tewas dengan Mulut Berbusa

Selasa, 01 Maret 2016 – 07:58 WIB

jpnn.com - BEKASI - Seorang warga negara asing asal Amerika Serikat ditemukan tewas di Perumahan Lembah Hijau, Jalan Katalia Raya, RT 2 RW 7, Desa Serang Bary, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Minggu (28/2). Pria bernama Robert Herold Silverlieb itu ditemukan dalam keadaan mulut berbusa.

”Didekat jasad korban ditemukan sejumlah obat yang diduga milik korban. Tapi sampai sekarang pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab kematian korban,” kata Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Ardi Rahananto, Senin (29/2) kemarin.

BACA JUGA: Pembangunan Taman Kalijodo Dibiayai Pengembang

Korban pertama kali ditemukan tak bernyawa oleh kakak iparnya yang bernama Asep, 40. Saat datang ke rumah korban, Asep tak dibukakan pintu meski sudah mengetuk pintu berulang kali. Selanjutnya, untuk memastikan kondisi suami adiknya itu, Asep mengintip melalui jendela.

 Setelah melihat korban terkapar, Asep langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. 

BACA JUGA: Inilah 15 Jenis Pohon yang Ditanam di Kalijodo

Tidak diketahui kapan tepatnya korban tewas. Pasalnya, beberapa hari terakhir korban hanya seorang diri di dalam rumahnya yang baru saja ditempati beberapa bulan terakhir. Sementara sang istr, Yeni sedang berada diluar kota. 

Ardi menjelaskan, berdasarkan keterangan istrinya, korban mengidap sakit jantung dan harus minum obat setiap hari. Sementara ini penyakit tersebut diduga kuat menjadi penyebab kematiannya. Meski begitu, Ardi mengaku, pihaknya akan terus menyelidiki penyebab kematian korban, apakah ada faktor lainya yang menyebabkan korban terkena serangan jantung.

BACA JUGA: Catat Nih, 3 Saran Si Cantik Pasca Penertiban Kalijodo

Saat ini, kasus ini ditangani Polsek Cikarang Selatan dan Polresta Bekasi Kabupaten guna penyelidikan lebih lanjut. Sementara jasad korban masih berada di RS Polri dan belum diketahui korban akan dikebumikan di Indonesia atau di negara kelahiranya, Amerika Serikat. (dny/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wow! Empat KK Bertahan di Kalijodo, Ini yang Mereka Minta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler