WNI Asal Jakarta Bawa Virus Corona ke China, Begini Ceritanya

Rabu, 29 Juli 2020 – 15:49 WIB
Ilustrasi Covid-19. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, BEIJING - Kedutaan Besar RI di Beijing terus memantau kondisi seorang warga negara Indonesia (WNI) yang kedapatan positif terinfeksi virus corona.

"KBRI sudah monitor dan terus monitor," demikian pesan singkat Wakil Duta Besar RI di Beijing Dino Kusnadi kepada ANTARA, Rabu (29/7).

BACA JUGA: Kasus COVID-19 di Indonesia Melampaui Tiongkok, Politikus PKS Sentil Pemerintah

Deputi Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Menular Kota Beijing, Pang Xinghuo pada Rabu pagi menyebutkan seorang WNI berusia 63 tahun dinyatakan positif COVID-19.

Pria tersebut terbang dari Jakarta menuju Hong Kong pada Minggu (26/7) dan kemudian berpindah pesawat Cathay Pacific Dragonair untuk melanjutkan perjalanan menuju Beijing pada hari yang sama.

BACA JUGA: Data Terbaru, Jumlah Tukang Tipu di Tiongkok Melonjak Drastis

Setibanya di Beijing pada Senin (27/7), pria tersebut dinyatakan positif COVID-19 setelah menjalani tes asam nukleat.

Kemudian menurut Pang, pria tersebut segera dilarikan ke Rumah Sakit Ditan, Beijing, dengan mobil ambulans.

BACA JUGA: Kedubes Amerika Berduka, Komentar Warganet Tiongkok Sungguh Sadis

Sejak wabah tersebut berjangkit pada Desember 2019, baru satu WNI yang dinyatakan positif.

Sampai saat ini, belum ada penerbangan langsung dari Tiongkok ke Indonesia atau arah sebaliknya, baik oleh maskapai Tiongkok maupun Indonesia. (ant/dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Virus corona   Kasus impor   China   Tiongkok   WNI  

Terpopuler