WOC Sarat Muatan Politik

Rabu, 13 Mei 2009 – 16:35 WIB

JAKARTA—Pelaksanaan World Ocean Conference (WOC) di Manado hanya menjadi prestise bagi pemerintah daerah, bukan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyatPenegasan tersebut diungkapkan Ferdinand Suwawa, personil Komisi IX DPR RI menyikapi masalah penahanan Direktur Walhi oleh Kepolisian.

Dia menilai, pelaksanaan WOC sarat dengan muatan politik dan lebih mengapresiasi kepentingan Gubernur Sulut Sinyo H Sarundajang (SHS)

BACA JUGA: Defisit APBN, Gunakan Surplus Anggaran

“SHS bisa saja melakukan pencitraan terhadap dirinya lewat WOC, apalagi menghadapi Pilgub 2010
Dengan suksesnya WOC, nama SHS bisa terdongkrak,” ucapnya.

WOC bisa dikatakan sebagai kesuksesan rakyat Sulut bila SHS tidak mencalonkan diri lagi

BACA JUGA: Indonesia, Baru Lima Tahun Punya Buku Keuangan

Sebaliknya jika masih tetap maju, berarti WOC memang dijadikan jembatan untuk mencari popularitas.

“Kan ini promosi gratis untuk pejabat yang ingin maju di Pilgub 2010,” cetusnya.

Mengenai penahanan direktur Walhi, menurut politisi asal Sulut ini, harus dilihat dasarnya apa
“Kalau memang ingin memperjuangkan aspirasi masyarakat apa salahnya

BACA JUGA: Dana Stimulus Enam Departemen Mulai Jalan

Mungkin mereka melihat ini salah satu kesempatan baik untuk meminta perhatian pemerintah,” pungkasnya(esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Sidik Info Dirut RNI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler