Wong Kito Ganjar Adakan Pelatihan Pembuatan Wajik di Musi Banyuasin

Senin, 24 Juli 2023 – 14:34 WIB
Kegiatan pelatihan pembuatan wajik yang diadakan Wong Kito Dewe di Musi Banyuasin. Dok: sukarelawan Ganjar.

jpnn.com, MUSI BANYUASIN - Sukarelawan Wong Kito Dewe menggelar kegiatan pelatihan pembuatan kudapan wajik di Desa Jirak, Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (24/7).

“Kami Wong Kito Dewe Kabupaten Banyuasin mengadakan pelatihan pembuatan wajik,” kata Koordinator Daerah (Korda) Wong Kito Dewe Kabupaten Musi Banyuasin, Ahmad Nurhadi.

BACA JUGA: Pengamat Sebut Erick Thohir Bisa Jadi Cawapres yang Diandalkan Ganjar

Dalam pelatihan tersebut, ibu-ibu Desa Jirak mendapatkan ilmu praproduksi sampai pascaproduksi kudapan khas Palembang itu.

Mulai dari bahan-bahan yang diperlukan, proses pembuatan, hingga penyajian.

BACA JUGA: Mak Ganjar Tanam Pohon Cabai Untuk Wujudkan Ketahanan Pangan

Antusiasme ibu-ibu saat mengikuti kegiatan ini pun tak terbendung. Mereka tampak semangat mendengarkan teori pembuatan wajik dan mempraktekkannya langsung di lokasi.

“Kami melibatkan ibu-ibu di wilayah sini. Sekilas dapat terlihat antusias ibu-ibu di sini cukup ramai. Gunanya juga bisa untuk mengembangkan UMKM (Usaha Menengah, Kecil, dan Mikro) di wilayah sini,” tutur Ahmad dalam siaran persnya, Senin (24/7).

BACA JUGA: Di Bawah Kepemimpinan Ganjar, Jateng 3 Kali Jadi Provinsi Layak Anak

Ahmad mengatakan pelatihan ini bertujuan untuk membuka peluang usaha bagi ibu-ibu di Kabupaten Musi Banyuasin. Pasalnya kudapan wajik merupakan salah satu komoditas potensial untuk dijual.

Dia menambahkan bahwa wajik seringkali menjadi santapan ringan dalam berbagai kegiatan perkumpulan masyarakat. Seperti pengajian, arisan, penjamuan tamu, dan acara-acara lain.

“Kami di sini hadir menjadi relawan untuk memanjangkan cita-cita dari Pak Ganjar, yakni meningkatkan perekonomian masyarakat. Kita di Musi Banyuasin ini semangat,” katanya.

Di samping itu, Ahmad menyebut kegiatan ini juga merupakan upaya mereka sebagai sukarelawan Ganjar Pranowo untuk melestarikan kudapan tradisional nusantara agar tidak hilang keberadaannya di masyarakat.

“Kami berupaya mengembangkan juga kembali makanan tradisional di Kota Palembang, khususnya di Sumatera Selatan ini,” turur Ahmad.

Ahmad berharap, ibu-ibu di Kabupaten Musi Banyuasin makin maju dan berkembang, terlebih bagi para pelaku UMKM. Ahmad juga berharap semua kegiatan Wong Kito Dewe memberikan banyak manfaat untuk masyarakat luas.

“Untuk ke depan rencananya kami akan membuat pelatihan juga untuk bapak-bapak. Seperti pelatihan pembibitan sawit. Nanti buat ibu-ibunya juga akan diadakan pelatihan pembuatan makanan tradisional lagi seperti ini,” kata dia.

Setya Ningsih, salah satu peserta pelatihan pembuatan wajik berterima kasih kepada sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo itu. Pasalnya Wong Kito Dewe memberikan kebermanfaatan buat masyarakat sekitar.

“Banyak sekali ilmu yang didapat. Yang pertama kita bisa buat wajik, yang kedua kita bisa buka usaha buat acara di pengajian, senam, PKK, dan lain-lain,” imbuhnya. (cuy/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sekjen GETAR Sebut Erick Thohir Pantas Jadi Cawapres untuk Ganjar, Begini Alasannya


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler