Xiaomi 11 Mi Pro Akan Hadir dengan Dukungan Kamera 120x Zoom

Kamis, 21 Januari 2021 – 13:35 WIB
Xiaomi 11 Mi. Foto: Gizmochina

jpnn.com, JAKARTA - Xiaomi dikabarkan akan meluncurkan varian baru dari Mi 11 yakni Mi 11 Pro.

Peluncuran sendiri dijadwalkan pada 12 Februari 2021 mendatang.

BACA JUGA: Jelang Debut Xiaomi Mi 10i 5G, Spesifikasinya Mulai Terungkap 

Namun menjelang peluncurannya, sejumlah informasi mengenai perangkat itu mulai terungkap oleh leaker kenamaan di industri smartphone global yakni Digital Chat Station.

Dia menyebutkan, kamera belakang Mi 11 Pro akan mendukung kemampuan kamera zoom hingga 120x.

BACA JUGA: Tragedi Sriwijaya Air: Pramugari Mia Ambil Cuti Tepat Saat Jasadnya Dikubur

Alih-alih mengusung tiga lenas kamera seperti Mi 11, varian Pro akan tampil dengan emapt kamera belakang.

Dikutip dari Gizmochina, Kamis (21/1), Mi 11 Pro diyakini akan memiliki layar yang serupa dari Mi 11.

BACA JUGA: Polisi Berjalan Kaki Selama 4 Jam, Hasilnya Tidak Sia-sia

Layar itu akan tampil dengan layar melengkung berukuran 6,81 inci yang menawarkan kecepatan refresh 120Hz dan kecerahan 1500nits.

Karena masuk dalam ponsel flagship, Mi 11 Pro dipastikan akan hadir dengan prosesor Snapdragon 888 yang ditemani RAM 8 GB.

Ponsel ini juga akan dijalankan oleh sistem operasi Android 11 yang dipadu dengan antarmuka MIUI teranyar milik perusahaan.

Sebeumnya, pada akhir Desember 2020 lalu, Xiaomi merilis smartphone flagship terbaru, Mi 11.

Akan tetapi, perusahaan asal Tiongkok itu belum mengumumkan varian Pro dalam acara tersebut. (ddy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler