Yakin Pemda Selesai Periksa DPT Bermasalah sebelum 25 November

Kamis, 21 November 2013 – 17:55 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi yakin laporan penyelesaian hasil pemeriksaan 10,4 juta data pemilih bermasalah yang ikut ditetapkan dalam daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2014, sudah diterima Kemendagri dalam beberapa hari ke depan.

"Saya yakin sebelum tanggal 25 November nanti sudah dapat data dari daerah," ujar Gamawan di Jakarta, Kamis (21/11).

BACA JUGA: Hanya Dahlan yang Dianggap Bisa Imbangi Jokowi

Gamawan yakin karena sejak Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan DPT 4 November lalu, Kemendagri telah melakukan langkah-langkah strategis guna membantu KPU.

"Kita sudah melakukan banyak hal. Antara lain, mengirimkan surat edaran. Kami juga sudah mengundang seluruh sekretaris daerah (Sekda) untuk pemahaman membantu KPU," katanya.

BACA JUGA: Cegah Penyadapan, Bantuan Asing untuk Pemilu Harus Ditolak

Langkah lain, lanjut Gamawan, tim yang ada juga telah terjun langsung ke lapangan guna mengecek data pemilih yang disebut-sebut masih bermasalah tersebut.

Saat ditanya berapa jumlah data bermasalah yang telah diselesaikan, Mendagri mengaku belum mengetahui secara pasti. Ia hanya memerkirakan telah lebih dari tiga juta data.

BACA JUGA: Raih Suara Terbanyak, Tetap Gugat ke MK

"Mungkin sudah lebih dari tiga juta. Itu sudah pasti, tapi berapa persisnya kita tidak tahu. Kita temukan lima elemen datanya berdasarkan pendataan langsung ke daerah," katanya.

Dalam kesempatan kali ini, Gamawan kembali menyatakan bahwa dalam perbaikan DPT bermasalah, peran pemerintah sifatnya hanya membantu. Sementara keputusan akhir tetap ada di KPU.

"Kami minta Disdukcapil (Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil) Kebupaten/Kota membantu KPU. Tentu putusannya ada di KPU, tidak boleh ada intervensi dari Kemendagri," katanya.(gir/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tuding KPU Langkat Berpihak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler