Yandri Susanto: Santri Ponpes Ini Bisa Lanjut Sekolah ke Al Azhar Mesir

Selasa, 13 Juni 2023 – 10:49 WIB
Wakil Ketua MPR Yandri Susanto mengungkapkan Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun akan bekerja sama dengan Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah. Foto: dok MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Yandri Susanto mengungkapkan Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun akan bekerja sama dengan Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah.

Melalui kerja sama itu bisa mewujudkan cita-cita Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun sebagai pusat pembelajaran al Qur'an dan sekolah umum unggulan.

BACA JUGA: Dorong Cilegon Jadi Kota Wakaf, Begini Pesan dan Harapan Yandri Susanto

"Pengasuh Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah K.H. Asep Syaifudin Chalim menginginkan Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun maju seperti Amanatul Ummah," kata Yandri Susanto dalam Rapat Kerja Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun Tahun Ajaran 2023/2024 di Kopo, Puncak Bogor, Senin (12/6).

Yandri Susanto menyebutkan lembaga pendidikan di bawah Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah sangat maju dan berprestasi.

BACA JUGA: Yandri Susanto Ingatkan Pentingnya Ormas yang Kuat Guna Mendukung Kemajuan Islam

Jumlah santrinya mencapai 14.000 santri. Sebanyak 400 siswa Madrasah Bertaraf Internasional (MBI) di bawah naungan Yayasan Pendidikan Unggulan Amanatul Ummah diterima perguruan tinggi negeri tanpa tes, seperti di ITB, UGM, UI, Unair, IPB, dan lainnya.

Selain itu, pada 2017 Amanatul Ummah mendapat penghargaan sebagai sekolah favorit di Indonesia. Kemudian pada 2018, Amanatul Ummah mendapat penghargaan sebagai The Best Tutoring School in Indonesia.

BACA JUGA: Yandri Susanto Sebut Ustad Jangkrik Kalung Ikut Cerdaskan Bangsa

Pada 2019 mendapat penghargaan sebagai pondok pesantren inspiratif di Indonesia.

Saat berbicara di depan peserta Raker, K.H. Asep Syaifuddin Chalim juga menawarkan kerjasama kepada Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun.

"Sebaiknya bekerja sama dengan lembaga pendidikan di luar dengan membuat madrasah bertaraf internasional. Tapi sementara ini, bisa membuat kerja sama dengan Amanatul Ummah," ajaknya.

"Melalui kerja sama, Amanatul Ummah disetarakan dengan Al Azhar Mesir. Dengan madrasah bertaraf internasional, ijazah dari Amanatul Ummah diakui Al Azhar, sehingga santri meneruskan pendidikan ke Al Azhar bisa melalui tes," ujar K.H. Asep Syaifuddin yang juga Ketua Umum Pergunu (Persatuan Guru NU).

Yandri Susanto menyatakan keinginannya agar Yayasan Bai Mahdi Sholeh Ma'mun bisa menyamai Amanatul Ummah.

"Kalau tidak bisa menyamai Amanatul Ummah paling tidak menjadi makmum," tuturnya.

Yandri menambahkan pihak yayasan sudah membicarakan kerjasama dengan Amanatul Ummah.

"Melalui kerja sama dengan Amanatul Ummah, santri Pondok Pesantren Bai Mahdi Sholeh Ma'mun bisa meneruskan pendidikan ke Al Azhar, Mesir," kata dia. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Pemilu, Ini Pesan Wakil Ketua MPR Yandri Susanto untuk Pengurus RT-RW, Simak!


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler