YPPM Jalin Kemitraan dengan Ganesha Operation dan Meluncurkan PalmCo Scholarship

Sabtu, 19 Oktober 2024 – 21:02 WIB
Acara YPPM dengan Ganesha Operation di Sumut. Foto: GO

jpnn.com, JAKARTA - Yayasan Peduli Pendidikan Marsiurupan (YPPM) memperkuat komitmennya dalam mendukung pendidikan berkualitas bagi siswa di daerah Simalungun, Sumatera Utara.

Upaya itu diwujudkan melalui kemitraan dengan Ganesha Operation (GO), bimbingan belajar berbasis teknologi online dan PTPN IV.

BACA JUGA: Ganesha Operation Jalin Kemitraan dengan FT-SPK Institut Telnologi Sepuluh Nopember

Kegiatan itu diikuti lebih dari 100 siswa binaan YPPM. Lokasinya di Hotel Santika Premiere Dyandra Hotel & Convention, Medan.

Bersamaan itu, digelar juga peluncuran PalmCo Scholarship, sebuah inisiatif dari PTPN IV untuk memberikan beasiswa kepada siswa berprestasi.

BACA JUGA: Kompetisi The Champion Race Sukses, Ganesha Operation Raih Rekor MURI

Selain itu, ada juga bantuan bimbingan belajar gratis kepada siswa kelas XII di wilayah Simalungun.

"Dengan adanya program bimbingan tersebut para siswa diharapkan dapat lebih siap menghadapi ujian seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan berpeluang lebih besar untuk diterima di universitas-universitas ternama di Indonesia," kata Direktur Hubungan Kelembagaan PTPN IV, Irwan Perangin Angin dalam keterangannya, Sabtu (19/10).

BACA JUGA: Great Eastern Life-Bank Ganesha Hadirkan Produk Baru, Berikan Ketenangan & Keamanan Finansial

Selain itu, YPPM juga menjalin kerja sama dengan lima perguruan tinggi di Medan, di antaranya Universitas Sumatera Utara (USU), dan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN Sumut).

Lalu, Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), dan Universitas Negeri Medan (Unimed).

Rangkaian kegiatan itu juga diisi demgan talkshow inspiratif yang menghadirkan dua pembicara utama, yakni Jatmiko Krisna Santosa selaku Direktur Utama PTPN IV, dan Andy F. Noya - pendiri platform BenihBaik.com.

Program beasiswa tersebut diharapkan dapat menjangkau lebih banyak siswa di wilayah Sumatera Utara, khususnya di daerah Simalungun yang memiliki potensi, tetapi terkendala secara ekonomi. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganesha Operation Rayakan Pencapaian Empat Dekade dengan Beragam Program Inspiratif


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler