Yuk Diperhatikan, Tips Gunakan Obat Tetes Mata

Selasa, 22 Desember 2015 – 15:20 WIB
Tetes Mata. Foto: AFP

jpnn.com - LONDON – Banyak yang menganggap remeh ketika meneteskan obat tetes mata. Asal sudah menetes, semuanya dianggap selesai. Padahal, menggunakan obat tetes mata dengan benar bisa membawa dampak yang jauh lebih baik.

Berikut adalah beberapa tips menggunakan obat tetes mata seperti dilansir laman Care2, Senin (21/12).

BACA JUGA: Waspadalah Jika Hal Ini Terjadi, Bisa Jadi Serangan Jantung

1. Sebelum menggunakan tetes mata atau menyentuh mata dengan apa pun, cuci tangan dengan air sabun. Bilas sampai bersih dan keringkan dengan handuk bersih.

2. Jika Anda memiliki kesulitan memiringkan kembali kepala, berbaring ketika memasukkan tetes mata.

BACA JUGA: Ingin jadi Mompreneur, Penghasilan Belasan Juta Per Bulan, Why Not?

3. Lihatlah ke langit-langit dan buka mata Anda lebar-lebar.

4. Miringkan kepala Anda kembali dan tutup botol tetes mata kembali.

BACA JUGA: Dear Mom, Please Batasi Penggunaan Gadget Buah Hati Anda

5. Jangan mengedipkan mata setelah menggunakan tetes mata. Sebaliknya tutup mata selama dua menit sehingga tetes mata akan menembus sepenuhnya.

6. Cuci tangan Anda lagi.

7. Jika sesuatu mendarat di mata dan Anda ingin membersihkannya, percikkan aliran air hangat ke mata. (fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Surat Johan Budi untuk Sang Ibu Tercinta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler