Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

11 Debt Collector Pinjol Ditangkap, Mereka Sering Mengancam Nasabah

Jumat, 27 Mei 2022 – 14:28 WIB
11 Debt Collector Pinjol Ditangkap, Mereka Sering Mengancam Nasabah - JPNN.COM
Polisi amankan belasan tersangka kasus pinjaman online di wilayah hukum Polda Metro Jaya, Jumat (27/5). Foto: Mercurius Thomos Mone/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tim Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya kembali mengungkapkan kasus pinjaman online (pinjol) di wilayah hukumnya.

Dalam pengungkapan kasus pinjol tersebut, polisi menangkap sebelas tersangka penagih utang atau debt collector yang beroperasi secara online.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan modus yang digunakan para tersangka ialah mengancam nasabah agar segera membayar tagihan utang.

"Dalam penagihan yang dilakukan oleh para tersangka ini, mereka menggunakan kata-kata ancaman," kata Zulpan di Mapolda Metro Jaya pada Jumat (27/5).

Para tersangka yang berperan sebagai debt collector melalui telepon tersebut mengancam akan menyebarkan data-data pinjaman nasabah.

"Mereka (mengancam) akan menyebarkan data milik nasabah ke seluruh kontak nasabah," ucap Kombes Zulpan.

Ancaman tersebut kemudian membuat para nasabah takut dan melaporkannya ke polisi.

"Nasabah takut terkait dengan data dirinya tersebar ke orang lain," ucap perwira menengah Polri itu.

Kombes Endra Zulpan menyebut 11 debt collector yang jadi tersangka kasus pinjaman online alias pinjol ini sering mengancam nasabah saat menagih utang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close