11.363 WNI Telah Mendaftar jadi Warga Asgradia, Wouw!
“Sebagai manusia, saya berharap bila kita memiliki cara hidup yang lain. Untuk kehidupan yang lebih baik dan banyak pilihan,” ungkap Ashurbeyli seperti dikutip dari CNN, Kamis (27/7) lalu.
Saat ini, sudah ratusan ribu penduduk Bumi yang mendaftar untuk menetap di Asgardia. Warga Indonesia menjadi negara terbanyak keempat yang mendaftar, mencapai 11.363 orang.
Yang mengejutkan dari belasan ribu pendaftar dari Indonesia, sebanyak 36 orang merupakan warga Kaltara (lihat grafis).
Radar Tarakan (Jawa Pos Group) mencoba mencari informasi detail terkait data diri siapa saja yang mendaftar. Alhasil, tak ditemukan data valid akan profil pendaftar di akun website tersebut, bahkan nama akun yang digunakan pun bukan nama asli.
Fenomena puluhan masyarakat yang mendaftar di Asgardia ini, dianggap lelucon bagi sebagian warga.
Yanti (21) Mahasiswa STIMIK PPKIA Tarakan mengatakan, dia memang mengetahui jika pendaftaran ke Asgardia telah dibuka. Namun, dia tidak tertarik untuk mendaftar.
Menurutnya, masyarakat Kaltara yang mendaftar itu hanya iseng saja, tidak benar-benar serius untuk pindah ke luar angkasa.
“Saya pikir itu mungkin hanya iseng saja untuk mendaftar, apalagi saya sendiri juga sudah mengecek, itu hanya menggunakan akun Facebook dan E-mail untuk mendaftar, yang kebenarannya juga sulit untuk di katakan bahwa mereka telah mendaftar. Beda halnya, bila mendaftar menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan itu bisa saja dibenarkan dan benar-benar telah mendaftar,” ungkap Yanti.