Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

142 Orang Positif Covid-19 di DPR RI, Gejalanya

Kamis, 03 Februari 2022 – 20:05 WIB
142 Orang Positif Covid-19 di DPR RI, Gejalanya - JPNN.COM
Kssus Covid-19. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar menyebut kasus positif Covid-19 yang tercatat di lingkungan kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta mencapai 142 orang per Kamis (3/2).

Namun, dari 142 orang positif Covid-19, itu belum ada yang dirawat di Wisma Atlet, Kemayoran.

Menurut Indra, pasien yang terinfeksi virus corona di lingkungan DPR tidak memiliki gejala berat sehingga menjalani karantina secara mandiri.

"Semua gejala ringan, tetapi memang cukup banyak (yang positif Covid-19, red)," kata Indra Iskandar, Kamis.

Alumnus Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) itu menyebut Sekretariat Jenderal DPR RI tetap memonitor 142 pasien yang menjalani isolasi mandiri.

Hal itu demi melihat kemungkinan adanya varian Omicron yang menulari 142 pasien tersebut.

"Kami monitor apakah gejalanya itu Omicron ataukah Covid-19 saja," beber dia.

Sejumlah alat kelengkapan dewan (AKD) diketahui sudah menerapkan lockdown selama sepekan menyusul meningkatnya kasus positif di parlemen.

Sekjen DPR RI Indra Iskandar menyebut jumlah kasus positif Covid-19 di lingkungan parlemen menjangkiti tercatat 142 orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close