Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

2009, 50 Daerah Lepas dari Tertinggal

Rabu, 04 November 2009 – 12:29 WIB
2009, 50 Daerah Lepas dari Tertinggal - JPNN.COM
JAKARTA- Jumlah kabupaten dan kota yang lepas dari daerah tertinggal tiap tahun terus meningkat. Jika pada 2004 jumlah daerah tertinggal masih 199 kab/kota termasuk di dalamnya 26 daerah perbatasan, pada 2007 berkurang menjadi 159. Ini telah 40 kab/kota lepas dari daerah tertinggal pada 2007.

Sekretaris Menteri Negara (Sesmeneg) Pembangunan Desa Tertinggal (PDT) Lucky Korah, untuk 2009 ada 10 kab/kota yang berpeluang besar lepas dari daerah tertinggal. Sehingga total daerah yang lepas dari ketertinggalan ada 50 kab/kota. Dengan demikian Indonesia masih mengoleksi 149 daerah tertinggal.

Sayangnya Lucky tidak merinci kab/kota mana saja yang dinyatakan lepas dari daerah tertinggal. Dia hanya mengisyaratkan kebanyakan dari kawasan Pulau Jawa.

"Kalau tidak salah kota Garut masuk daerah yang keluar dari daerah tertinggal," kata Lucky di gedung Senayan, Rabu (4/11).

JAKARTA- Jumlah kabupaten dan kota yang lepas dari daerah tertinggal tiap tahun terus meningkat. Jika pada 2004 jumlah daerah tertinggal masih 199

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close