Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

3 Little Angels, Relawan Khusus Pasien Anak-Anak Miskin

Sukses Gaet Artis lewat Kaus Angels Heart

Rabu, 18 April 2012 – 00:08 WIB
3 Little Angels, Relawan Khusus Pasien Anak-Anak Miskin - JPNN.COM
HATI MALAIKAT : Para sukarelawan 3 Little Angels berbagi pengalaman mendampingi pasien anak-anak yang mereka bantu. Ratna Dwi Hartanto (paling kanan) bertindak sebagai juru bicara organisasi sedangkan Dian Octarina (merah) menjadi admin akun di Twitter. Foto: Agung Putu Iskandar/Jawa Pos
 

3 Little Angels baru berdiri pada 12 Desember 2011. Salah seorang inisiatornya adalah aktivis donor darah Valencia Mieke Rhanda yang dikenal di dunia maya dengan nama @justsilly. Valencia awalnya mengajak beberapa followers di Twitter-nya  untuk membuat acara di bangsal anak RSCM. Mereka ingin meringankan beban para orang tua yang sedang menunggui anaknya dengan memberikan bantuan.

 

Ternyata responsnya dahsyat. Banyak yang tertarik. Setelah acara, mereka ingin agar aktivitas yang sama digelar lagi. Sejak itulah, Valencia dkk memutuskan untuk melebur dalam satu gerakan dengan nama 3 Little Angels.

Mereka memilih nama itu karena menganggap anak-anak adalah malaikat-malaikat kecil. Tiga anak kecil yang sedang bergandengan tangan dipilih sebagai lambang komunitas. Mereka juga membuat akun di Twitter dengan nama @3_little_angels, situs www.3littleangels.com, dan milis untuk komunikasi antarrelawan.

Usia organisasi sosial itu baru lima bulan. Namun, kerja sosialnya sudah sangat menonjol. Mereka pernah mendampingi beberapa pasien dengan penyakit berat. Mulai tumor otak, meningitis, hidrosefalus, hingga kasus bayi lahir tanpa anus.

Komunitas 3 Little Angels memang belum lama. Baru beberapa bulan. Namun, aktivitas mereka sudah sangat terasa hasilnya. Masyarakat, anak-anak muda,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News