3 Terduga Teroris Diamankan, 1 Wanita Turut Dimintai Keterangan
jpnn.com, PONTIANAK - Densus 88 Antiteror Mabes Polri dan Polda Kalbar menangkap tiga terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD), Rabu (17/2).
Salah satu dari tiga terduga teroris ditangkap di wilayah perairan Kalbar.
Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri dan Polda Kalbar harus memboyong satu terduga teroris tersebut dengan kapal milik Polairud Polda Kalbar.
"Dari tiga wilayah penangkapan yang menangkap tiga orang terduga teroris, salah satu lokasi penangkapan berada di perairan, sehingga terduga teroris tersebut dibawa dengan kapal dari Polairud Polda Kalbar," kata Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Donny Charles Go, di Pontianak, Rabu (17/2) malam.
Seperti diketahui, Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri dan Polda Kalbar menangkap tiga terduga teroris.
Penangkapan dipimpin langsung Direktur Reskrimum Polda Kalbar Kombes Pol Luthfie Sulistiawan di tiga wilayah yakni Kota Pontianak, Singkawang, dan Kabupaten Kubu Raya.
Dalam penangkapan kali ini Polda Kalbar mengerahkan Brimob, jajaran reserse hingga Polairud.
Adapun tiga terduga teroris yang diamankan itu ialah RE (28) di Kota Pontianak, M (20) di Kota Singkawang, dan MR (27) di Kabupaten Kubu Raya, tepatnya di Kecamatan Batu Ampar.