Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru

Jumat, 27 September 2024 – 18:19 WIB
Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru - JPNN.COM
Pembubaran organisasi masyarakat (ormas) Jamaah Islamiyah (JI) Wilayah Riau, di Ballroom Hotel Cititel Pekanbaru, Kamis 26 September 2024. Foto: Source For JPNN.com.

jpnn.com, PEKANBARU - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri resmi membubarkan ormas Jamaah Islamiyah (JI) Wilayah Riau.

Pembubaran ormas radikal itu itu dilakukan di Ballroom Hotel Cititel Pekanbaru, Kamis 26 September 2024.

Sebanyak 142 mantan anggota JI Riau menghadiri kegiatan pembubaran organisasi yang dulunya pernah melaksanakan aksi teror Bom Natal di Gereja HKBP Pekanbaru pada tahun 2000 lalu.

Sebagian dari anggota JI Riau itu merupakan mantan napi teroris.

Jamaah Islamiyah pernah melaksanakan aksi teror ledakan bom di depan Rumah duta besar Filipina, Leonides Caday di Menteng, Jakarta Pusat pada tahun 2000, lalu bom meledak lebih dari 20 gereja.

Di antaranya bom di Batam, Pekanbaru, Jakarta, Pengandaran, Bandung, Mojokerto serta Mataram pada 24 Desember 2000 silam, Bom Bali I pada tahun 2002, Bom Marriott tahun 2003, bom Kedubes Australia 2004, Bom Bali II pada tahun 2005, dan Bom Marriott-Ritz Carlton di tahun 2009.

Pembubaran itu mengangkat tema "Silaturahmi Kebangsaan Dalam Mewujudkan Persatuan dan Kesatuan Bangsa Demi Keutuhan NKRI,”.

Kegiatan ini merupakan inisiasi dari para pimpinan eks JI yang telah menyepakati pembubaran organisasi JI pada 30 Juni 2024 di Sentul Bogor, dan difasilitasi oleh Densus 88 Anti Teror Mabes Polri.

Densus 88 Antiteror Polri resmi melaksanakan kegiatan pembubaran organisasi masyarakat Jamaah Islamiyah (JI) wilayah Riau.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA