4 Cara Mudah Merawat Ban Mobil di Musim Hujan
jpnn.com, JAKARTA - Ban merupakan salah satu komponen paling penting di kendaraan. Sebab, ban bersentuhan langsung ke permukaan jalan.
Oleh karena itu, ban kendaraan khususnya mobil perlu diperhatikan setiap waktu, apalagi saat ini sudah memasuki musim hujan.
Kewajiban merawat ban mobil terkait dengan tugasnya yang sangat penting.
Ban memiliki tugas sangat besar saat berada di jalan seperti menghentikan, melajukan, menghentikan, dan mengendalikan arah mobil di jalan.
Berikut cara merawat ban mobil yang bisa Anda lakukan:
1. Cek Tekanan Udara Ban
Prioritas utama yang wajib dilakukan adalah memeriksa tekanan udara ban setidaknya seminggu sekali.
Tekanan udara ban sesuai dengan rekomendasi pabrikan memastikan telapak ban mobil memperoleh grip atau menapak aspal dengan optimal saat musim hujan.