4 Pemain Eks PSPS Selection Resmi Berkostum PSMS Medan
Dengan 21 pemain lokal ini, Mulyadi mengatakan pihaknya tinggal hanya melengkapi beberapa pemain, termasuk mendatangkan naturalisasi yang kini saat ini belum terealisasi. “Kalau untuk pemain lokal sepertinya sudah ada, sisanya tinggal melengkapi. Jadi memang tinggal untuk pemain naturalisasi,” sebutnya.
Menurut Mulyadi, Ayam Kinantan-julukan PSMS, butuh sebanyak 24-25 pemain setidaknya untuk putaran pertama Liga 2 2019. Dari pemain-pemain yang ada saat ini, mayoritas memang diisi pemain asli putra daerah.
BACA JUGA: Lima Klub Ini Diprediksi Masuk Lima Besar Liga 1 2019
“Memang ada beberapa pemain kita yang belum pernah mencicipi Liga 1 atau 2, terutama pemain dari seleksi terbuka, tapi mereka tak bisa juga diremehkan. Mereka digabungkan dengan pemain senior seperti Legimin, Aldino dan lainnya. Saya optimis tim ini bisa bersaing demi target naik ke Liga 1. Target PSMS finis di empat besar,” bebernya.
Setelah ini, diakui Mulyadi pihaknya masih mengincar satu pemain yakni Hamzali eks Persikabo. “Untuk Hamzali kami masih nego lagi, karena dia kan sudah di PSIM Yogyakarta. Jadi akan kami upayakan lagi, apakah statusnya nanti pinjam atau bagaimana,” ungkapnya.
Sementara itu, Afiful Huda yang pernah berkostum PSMS di ISC-B 2016 lalu itu pun mengaku senang bisa kembali ke PSMS.
“Pastinya senang bisa kembali, Medan seperti rumah sendiri bagi saya. Saya akan berikan semua kekuatan untuk PSMS,” kata pemain kelahiran 1991 itu. (nin)
Inilah Daftar 21 Pemain PSMS yang sudah Dikontrak