Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

5 Info Penting Pengumuman Kelulusan PPPK Guru 2023, Jam Berapa? Ini Jawaban 2 Pejabat BKN

Jumat, 22 Desember 2023 – 16:32 WIB
5 Info Penting Pengumuman Kelulusan PPPK Guru 2023, Jam Berapa? Ini Jawaban 2 Pejabat BKN - JPNN.COM
Guru honorer menunggu pengumuman kelulusan PPPK Guru 2023. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA –Sesuai jadwal yang ditetapkan Badan Kepegawaian Negara (BKN) selaku Panselnas CASN 2023, pengumuman kelulusan PPPK guru 2023 akan dirilis mulai hari ini Jumat 22 Desember 2023.

BKN terus melakukan percepatan pengolahan data hasil seleksi PPPK Guru 2023 agar jadwal pengumuman kelulusan tidak bergeser lagi.

Berikut beberapa informasi penting terkait pengumuman kelulusan PPPK Guru 2023:

1. Sudah Ada 116 Instansi Umumkan Kelulusan PPPK Guru 2023

Pelaksana tugas (Plt.) Karo Humas BKN Nanang Subandi menyebutkan hingga Jumat pagi tadi sudah ada 116 instansi yang telah mengumumkan kelulusan PPPK guru 2023.

“Bagi para guru honorer dan peserta seleksi PPPK guru 2023 silakan mengecek pengumumannya ya," kata Nanang Subandi di Jakarta, Jumat (22/12).

2. BKN: Ada 485 Instansi Sudah Siap

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN Suharmen mengatakan hingga Kamis (21/12) malam sekitar jam 23.40 WIB, BKN sudah mendapatkan feedback dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) atas Quality Assurance terhadap hasil pengolahan melalui sistem sscasn.

Deputi Suharmen juga mengungkapkan hasil seleksi PPPK guru dari 485 instansi sudah diparaf di level direktur.

Selain itu, saat ini terdapat 7 instansi yang masih dalam pengolahan data.

Jam berapa pengumuman kelulusan PPPK Guru 2023 yang akan dirilis hari ini 22 Desember 2023? Simak jawaban 2 pejabat BKN.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close