Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

5 Khasiat Susu Kenari yang Bikin Kaget

Selasa, 19 November 2024 – 02:00 WIB
5 Khasiat Susu Kenari yang Bikin Kaget - JPNN.COM
Susu kenari. Foto : Ricardo/JPNN.com

Berikut manfaat susu kenari bagi kesehatan yang patut Anda ketahui, seperti dikutip laman Healthshots.com.

1. Melawan radikal bebas

Susu kenari kaya akan antioksidan seperti vitamin E, selenium, dan ellagitannin yang bersifat antiinflamasi dan juga membantu melawan radikal bebas.

2. Mengandung asam lemak omega-3

Asam lemak omega-3 adalah lemak 'tak jenuh ganda' sehat yang bisa membantu fungsi penting dalam tubuh Anda.

Mereka penting untuk sel-sel yang membantu mata dan otak Anda.

Mengonsumsi makanan kaya asam lemak omega-3 menurunkan risiko tekanan darah tinggi, penyakit jantung, aritmia, dan pembekuan darah.

3. Baik untuk penderita diabetes

Ahli diet mengatakan susu kenari rendah karbohidrat dan aman bagi penderita diabetes melitus.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition menemukan bahwa konsumsi kenari secara teratur dalam makanan Anda bisa membantu menurunkan risiko diabetes tipe 2 pada wanita.

4. Meningkatkan kesehatan jantung

Kacang kenari kaya akan asam lemak omega-3, yang membuatnya baik untuk jantung Anda.

Ada beberapa manfaat rutin mengonsumsi susu kenari yang baik untuk kesehatan dan salah satunya membantu meningkatkan kualitas tidur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News