5 Makanan Sehat yang Bikin Suami Makin Ganas Bermain Cinta
Kenari mengandung asam lemak Omega 3 dan seng, keduanya sangat penting dalam meningkatkan kualitas cairan sekaligus menambah kesuburan.
Seng membantu mengatur kadar testosteron pada pria. Anda bisa mengonsumsi segenggam kenari setiap hari atau juga bisa menaburkan sedikit kenari cincang di atas smoothie, salad, dan sup untuk hasil yang efektif.
2. Stroberi
Stroberi berair ini sarat dengan nutrisi seperti potasium, magnesium, vitamin C, dan seng yang berkontribusi untuk meningkatkan libido pada pria dan wanita.
Seng adalah mineral penting untuk hubungan ranjang yang lebih baik karena membantu tubuh dalam mengontrol kadar testosteron pada pria.
Juga, buah berair ini termasuk dalam kategori afrodisiak.
Anda bisa memasukkan stroberi mentah ke dalam makanan atau bisa mengonsumsi smoothie yang dibuat darinya.
3. Alpukat
Bentuk alpukat yang menyerupai telur dan berbagai manfaat kesehatannya membuat banyak orang menggolongkannya dalam kategori buah afrodisiak.
Alpukat memberikan kebaikan berbagai nutrisi seperti asam folat, beta karoten, vitamin E, vitamin B6, dan magnesium yang bisa melakukan keajaiban untuk kesehatan reproduksi.