5 Manfaat Cuka Sari Apel, Bantu Atasi Penyakit Kulit Ini
jpnn.com, JAKARTA - CUKA sari apel merupakan salah satu bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan dan untuk kecantikan kulit.
Cuka sari apel mengandung mineral yang dibutuhkan untuk fungsi sel seperti kalium, kalsium, magnesium, fosfor, natrium, dan tembaga.
Cuka sari apel juga memiliki vitamin-A, C, dan E, dengan beberapa bentuk vitamin-B yang berbeda termasuk beta karoten dan bioflavonoid.
Cuka sari apel tinggi antioksidan, dan pektin dari apel membantu tubuh membentuk lapisan untuk menenangkan saluran usus yang teriritasi.
Selain manfaatnya lebih murah, dan tidak ada efek samping, yuk simak manfaat cuka sari apel untuk menyembuhkan berbagai penyakit.
Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Curejoy.com.
1. Membunuh Candida
Candida adalah bakteri yang ditemukan di usus semua orang, tetapi jika tidak terkendali bisa menimbulkan masalah.
Ini bisa termasuk infeksi jamur, jamur jari kaki, sariawan, dan banyak lagi.