5 Manfaat Jagung Manis yang Menakjubkan
jpnn.com, JAKARTA - SIAPA yang tidak suka jagung. Jagung merupakan makanan sehat yang bisa Anda olah menjadi beberapa hidangan.
Anda bisa mengolah jagung dalam bentuk cake jagung, sup jagung, perkedel jagung dan lainnya.
Jagung banyak disukai karena rasanya yang manis. Selain itu, jagung juga kaya akan kandungan gizi dan nutrisi.
Nutrisi jagung adalah zat besi, antioksidan, vitamin C, protein, karbohidrat, vitamin B3 dan lainnya.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Meningkatkan daya ingat
Salah satu manfaat jagung manis yang luar biasa adalah untuk membantu meningkatkan daya ingat.
Jagung manis kaya akan thiamine dan vitamin B1. Selain itu, jagung manis juga meningkatkan kemampuan ingatan dan mencegah penyakit yang berkaitan dengan ingatan.
Jagung manis juga efektif untuk mengurangi masalah pada pasien Alzheimer.