Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

5 Manfaat Susu Kedelai Untuk Si Kecil

Senin, 09 Desember 2019 – 23:40 WIB
5 Manfaat Susu Kedelai Untuk Si Kecil - JPNN.COM
Susu kedelai. Foto dukang/123rf

3. Bebas obesitas

Selain rendah lemak jenuh, isoflavon pada susu kedelai memiliki efek mencegah penumpukan lemak (adipogenesis). Ini artinya, susu kedelai membantu Si Kecil terhindar dari obesitas alias berat badan di atas normal.

4. Kesehatan jantung lebih terjaga

Pada 2017 badan Keamanan Pangan dan Obat Amerika Serikat mengeluarkan pernyataan bahwa kandungan pada kedelai mampu menurunkan risiko penyakit jantung.

Penelitian lain yang dipublikasi pada April 2019 di Journal of Nutrition menyebutkan, terdapat penurunan kolesterol jahat (LDL) pada orang yang rutin mengonsumsi protein dari kedelai. Kadar kolesterol LDL yang rendah menjauhkan seseorang dari penyakit jantung dan pembuluh darah.

5. Terhindar dari kanker

Isoflavon pada susu kedelai memiliki kemampuan untuk menangkal radikal bebas. Oleh karena itu, tubuh Si Kecil tidak akan gampang terkena penyakit. Dalam jangka panjang, antioksidan juga diduga dapat menurunkan risiko kanker.

Susu kedelai adalah panganan yang paling tepat untuk memenuhi kebutuhan gizi Si Kecil setiap hari. Namun, agar bisa benar-benar memberikan sederet manfaat tersebut, Bunda mesti memilih susu soya yang paling baik.(NB/RH/klikdokter)

Susu kedelai dikategorikan sebagai pilihan yang paling tepat sebagai pengganti susu sapi untuk orang-orang yang alergi.

Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close