5 Petani Disambar Petir, 1 Tewas
Rabu, 13 Maret 2013 – 10:48 WIB
SUNGAISAPIAH--Lima warga Kurao Sungaisapih disambar petir saat menanam padi di persawahan di kawasan Kurao Kapalo Banda Kelurahan Sungaisapih, Kecamatan Kuranji, Selasa (12/3). Akibatnya, satu diantaranya dinyatakan meninggal dunia dan empat lainnya sempat dirawat di IGD RSUD Rasidin karena mengalami gangguan pendengaran dan luka bakar. Satu orang yang meninggal tersebut bernama Idan, 65, warga Kurao Sungaisapih. Ia mengalami luka bakar serius mulai dari bagian pundak hingga kakinya dan menghembuskan nafas terakhir ketika dilarikan ke RSUD dr Rasidin. Kini wanita tersebut disemayamkan di rumah duka dan rencananya akan disemayamkan hari ini.
Sedangkan empat lainnya yakni Mawarni, 40, Jasmaniar, 42, Maiwarni, 45, warga Kurao mengalami gangguan pendengaran. Sedangkan korban terakhir adalah Darmadi, 55, warga Sungaisapih mengalami luka bakar di bagian tangan dan kakinya. Kini ke empatnya telah diperbolehkan pulang oleh pihak RSUD Rasidin.
Informasi dihimpun Padang Ekspres (Grup JPNN), kejadian tersebut bermula ketika hujan mulai mengguyur Padang setelah dua minggu dilanda kemarau. Kelima korban sedang bercocok tanam di salah satu persawahan di kawasan Kurao sekitar pukul 15.00. Namun tiba-tiba hujan yang disertai petir langsung menyambar dan menimpa Idan dan warga lainnya.
SUNGAISAPIAH--Lima warga Kurao Sungaisapih disambar petir saat menanam padi di persawahan di kawasan Kurao Kapalo Banda Kelurahan Sungaisapih, Kecamatan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Daerah
Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
Senin, 25 November 2024 – 13:24 WIB - Daerah
Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
Senin, 25 November 2024 – 10:58 WIB - Daerah
Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
Senin, 25 November 2024 – 07:40 WIB - Daerah
Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
Senin, 25 November 2024 – 04:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Bisnis
Saham TLKM Anjlok, Telkom Butuh Penyegaran & Strategi Baru
Senin, 25 November 2024 – 12:20 WIB - Musik
Sheila On 7 Akhirnya Mempersembahkan Memori Baik
Senin, 25 November 2024 – 13:35 WIB - Jateng Terkini
Kecelakaan Maut di Ngaliyan Semarang, Sopir Truk jadi Tersangka
Senin, 25 November 2024 – 12:10 WIB - Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB