Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

5 Rempah Ajaib yang Bantu Turunkan Berat Badan

Kamis, 02 Mei 2024 – 06:43 WIB
5 Rempah Ajaib yang Bantu Turunkan Berat Badan - JPNN.COM
Ilustrasi Kunyit. Foto: Laman Cheat Sheet

Senyawa itulah yang memberikan efek pedas dan mampu meningkatkan metabolisme, sehingga berpotensi menurunkan berat badan.

Komponen pedas piperin dalam lada hitam juga efektif bekerja menghalangi pembentukan sel-sel lemak baru dalam aliran darah.

2. Kunyit

Kandungan curcumin dalam kunyit mampu mencegah peradangan, menurunkan berat badan dan meluruhkan lemak.

Selain itu, mengonsumsi curcumin bisa meningkatkan kadar adiponectin, yaitu hormon yang membantu mengatur metabolisme tubuh.

3. Jahe

Jahe mengandung antioksidan dan antiinflamasi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Selain itu, mengonsumsi jahe selama masa diet mampu membantu menurunkan berat badan dan lemak perut secara signifikan.

Sebab, jahe mampu membantu mempercepat metabolisme, mengatur gula darah, serta menurunkan nafsu makan.

4. Jintan

Kandungan senyawa aktif thymoquinone dalam jintan ampuh menurunkan kadar kolesterol dan gula darah.

Ada beberapa jenis rempah ajaib yang bisa membantu menurunkan berat badan tanpa efek samping dan salah satunya ialah tentu saja jintan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close