Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

50 Persen Penduduk Alami Gigi Sensitif

Dokter: 70 Persen Bermasalah dengan Gusi

Senin, 27 September 2010 – 07:38 WIB
50 Persen Penduduk Alami Gigi Sensitif - JPNN.COM
JAKARTA - Sering merasakan ngilu di gigi ketika mengonsumsi minuman panas atau dingin, atau ketika mengonsumsi makanan asam dan manis? Jika iya, berarti anda menderita gigi sensitif (hipersensitif dentin). Guru Besar Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Erlangga, Prof DR Drg Moch Rubianto MS, Sp. Perio(k) menjelaskan, biasanya rasa ngilu yang timbul itu terasa sangat tajam, singkat, dan seringkali tidak terdiagnosis, bahkan terabaikan.

Parahnya, sekitar 50 persen penduduk Indonesia katanya, mengalami masalah gigi sensitif, bahkan tanpa mereka sadari. Sementara, masalah terhadap gusi, malah lebih besar lagi. "70 persen penduduk Indonesia itu punya penyakit gusi," ujarnya dalam sebuah seminar di Mal Taman Anggrek, Jakarta, kemarin.

Dikatakan, masalah gigi sensitif bukanlah insiden yang timbul akibat penyakit gigi, namun terjadi akibat menipisnya enamel, penurunan gusi dan terbukanya dentin (sebuah lapisan di bawah enamel). Nyeri yang berkaitan dengan sensitivitas sendiri, umumnya terjadi dalam syaraf gigi. "Gigi sensitif merupakan satu rangkaian dari sistem tubuh kita yang mengalami kematian yakni gigi," imbuhnya.

Sementara pembicara lain, Maria Melisa mengatakan, biasanya masalah gigi sensitif mulai dialami saat usia 20-50 tahun. Wanita memiliki resiko memiliki gigi sensitif lebih besar, meski menganut hidup bersih. Soalnya, kebanyakan wanita ingin tampil dengan gigi yang bersih dan putih. Mereka sering melakukan bleaching gigi, bahkan menggosok gigi dengan tekanan berlebih.

JAKARTA - Sering merasakan ngilu di gigi ketika mengonsumsi minuman panas atau dingin, atau ketika mengonsumsi makanan asam dan manis? Jika iya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News