73,5 Persen Puas Kinerja Ahok-Djarot tapi...
Selasa, 07 Maret 2017 – 19:58 WIB
Pada survei November lalu, 60,70 persen responden kata Adjie, menyatakan ucapan Ahok di Kepulauan Seribu merupakan penistaan agama.
Sementara pada survei terakhir jumlahnya hanya berkisar 53,3 persen.
"Jadi meski pun mayoritas, tapi sudah berkurang hingga berkisar 12 persen," tutur Adjie.
Survei LSI Denny JA dilakukan pada 27 Februari hingga 3 Maret lalu secara tatap muka. Sebanyak 400 responden dipilih dengan menggunakan metode multistage random sampling, dengan margin of error 4,8 persen.
Hasilnya, elektabilitas Anies-Sandi 49,7 persen. Sementara Ahok-Djarot hanya 40,5 persen. (gir/jpnn)