Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

757 Kepri Jaya FC Raih Poin Penuh di Laga Kandang Pertama

Minggu, 07 Mei 2017 – 13:43 WIB
757 Kepri Jaya FC Raih Poin Penuh di Laga Kandang Pertama - JPNN.COM
Penyerang 757 Kepri Jaya, Malau (kuning) saat dikepung pemain Persih Tembilahan dalam lanjutan pertandingan Liga 2 Indonesia grup 1 pekan ketiga di Stadion Citramas Batam, Sabtu (6/5). F. Octo Zainul Ahmad/Batam Pos/jpg

Skor 1-0 untuk 757 Kepri Jaya. Kedudukan 1-0 bertahan hingga turun minum.

Awal babak kedua, klub besutan Jaino Matos ini masih mendominasi permainan. Terbukti, Yoseph Malau berhasil mencetak gol keduanya pada menit 60.

Kali ini umpan terobosan dari Fandi Ahmad berhasil dimaksimalkan penyerang bernomor punggung 19 ini. Skor 2-0 untuk keunggulan 757 Kepri Jaya.

Pemain-pemain Persih Tembilahan tampak melancarkan protesnya kepada wasit karena menurut mereka, posisi Malau terjebak dalam posisi offisde. Namun wasit asal Tangerang yang memimpin pertandingan ini, Husen tetap tegas dengan pendiriannya dan mengesahkan gol tersebut.

Seusai gol tersebut, tempo permainan sedikit melambat. Hendra Ridwan dkk hanya melakukan umpan-umpan pendek di daerah pertahanan 757 Kepri Jaya. Sementara pemain-pemain Persih Tembilahan hanya menunggu permainan yang diperagakan anak-anak 757 Kepri Jaya.

Tidak ada peluang berarti yang berhasil diciptakan pemain-pemain Persih Tembilahan yang mengancam gawang 757 Kepri Jaya yang dikawal Gustaman.

Skor 2-0 berhasil dipertahankan 757 Kepri Jaya hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.

Pelatih kiper Persih, Dian Atmasaputera sangat kecewa dengan kepemimpinan wasit Husen. "Kami kecewa dengan keputusan wasit yang mengesahkan gol tersebut," ujarnya seusai pertandingan.

757 Kepri Jaya berhasil mengoleksi tiga poin saat menjamu Persih Tembilahan pada laga kandang pertamanya di Stadion Citramas Batam, Sabtu (6/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News