Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

8 Langkah FAO untuk Mewujudkan Dunia Bebas Kelaparan

Selasa, 17 Oktober 2017 – 22:06 WIB
8 Langkah FAO untuk Mewujudkan Dunia Bebas Kelaparan - JPNN.COM
Bencana kelaparan di Somalia. Foto: AFP

jpnn.com - Pada momentum Hari Pangan Sedunia tahun ini, Organisasi Pangan Dunia (FAO) menyuarakan tekad membuat kasus kelaparan nol atau Zero Hunger a Global Goal.

FAO menargetkan dalam 15 tahun ke depan tak ada lagi kelaparan bagi anak-anak, perempuan, laki-laki dan siapa saja di seluruh dunia.

Dalam laman World Food Programme, Senin (16/10), FAO berupaya mencapai target itu dan menyelamatkan nyawa yang tak terhitung jumlahnya. Sebab anak adalah aset masa depan yang lebih cerah.

Selain itu, perubahan iklim telah membuat dunia saat ini menghadapi bencana yang belum pernah terjadi sebelumnya. Misalnya 20 juta orang di Yaman, Somalia, Sudan Selatan dan Nigeria tinggal di ambang kelaparan.

Diperkirakan sekitar 600 ribu anak akan meninggal dalam beberapa bulan mendatang kecuali mereka mendapat perawatan dan pangan yang baik. Karena itu, FAO membuat 8 upaya untuk mengentaskan kelaparan di dunia.

1. Target Tuntaskan Kelaparan
Target Zero Hunger atau tuntaskan kelaparan bisa menyelamatkan 3,1 juta anak dalam setahun.

2. Selamatkan Ibu dan Bayi
Ibu yang memiliki gizi baik memiliki bayi yang lebih sehat dengan sistem kekebalan tubuh yang lebih kuat.

3. Tuntaskan Gizi Buruk
Usaha menuntaskan kelaparan bisa menghentikan kekurangan gizi anak dan dapat meningkatkan PDB negara berkembang sebesar 16,5 persen.

FAO menargetkan dalam 15 tahun ke depan tak ada lagi kelaparan bagi anak-anak, perempuan, laki-laki dan siapa saja di seluruh dunia.

Sumber Jawapos.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kelaparan  FAO