8 Objek Wisata Cantik di Bontang (1)
Tidak hanya itu, taman ini juga menjadi tempat perkemahan, penelitian, dan pendidikan alam. Dengan luas sekitar 200 ribu hektare, taman ini memiliki berbagai flora dan fauna.
Berbagai tumbuhan ada di TNK seperti bakau, tancang, dan cemara laut. Sementara itu, satwa yang ada di TNK di antaranya orang utan, owa Kalimantan, Kukang, dan kera ekor panjang.
2. Pulau Beras Basah
Tidak lengkap rasanya berkunjung ke Bontang jika tak menyempatkan waktu ke Pulau Beras Basah.
Pulau cantik ini merupakan surga Kota Bontang. Pulau Beras Basah sudah sangat terkenal di kalangan wisatawan domestik dan mancanegara.
Laut yang jernih, ombak tenang, dan pasir putih nan menawan siap menyambut para wisatawan.
Pemandangan bawah lautnya juga kece banget. Salah satu ciri khas Pulau Beras Basah adalah keberadaan mercusuar putih.