Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

91 Warga Masuk ke Hutan Agam, 77 Orang Hilang, Misterius!

Minggu, 04 Oktober 2020 – 16:22 WIB
91 Warga Masuk ke Hutan Agam, 77 Orang Hilang, Misterius! - JPNN.COM
Warga Simarasok Kecamatan Baso, Kabupaten Agam berkerumun di lokasi turunnya 14 warga Lima Puluh Kota yang sebelumnya tersesat di dalam hutan. Foto: diambil dari padek

jpnn.com, LIMA PULUH KOTA - Sebanyak 77 warga dari Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat hingga Minggu (4/10) pagi masih dinyatakan hilang di dalam hutan Kabupaten Agam.

Tim SAR Gabungan masih melakukan pencarian.

Sementara 14 orang lainnya yang berhasil ditemukan dan dievakuasi dari dalam hutan, sejak diketahui loss contact pada Sabtu (3/10).

Kepala Badan Pelaksana BPBD Agam Muhammad Luthfi mengatakan, pihaknya menerima laporan kehilangan tersebut pada Minggu (4/10.

Rombongan yang hilang tersebut diketahui berangkat masuk hutan pada Sabtu (3/10) pagi.

“Warga ini terdiri atas dua rombongan. Mereka dari Nagari Suayan, Lima Puluh Kota. Rombongan pertama 14 orang, dipimpin wali nagarinya. Mereka mencari sumber air di daerah perbatasan dengan Kamang Hilia (Kabupaten Agam). Rombongan kedua, ada 77 orang lagi, dengan tujuan membuka jalur wisata,” kata Luthfi, seperti dikutip dari Padek.

Rombongan pertama yang berjumlah 14 orang sudah ditemukan, setelah diketahui turun di sekitar daerah Simarasok, Kecamatan Baso, Agam.

"Kondisi 14 orang ini dilaporkan dalam keadaan baik-baik saja,” kata Luthfi.

77 Orang hilang di dalam hutan Kabupaten Agam, Sumbar hingga hingga Minggu (4/10) pagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News