Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com
Gunung Agung Erupsi

Abu Gunung Agung Bergeser, Bandara Ngurah Rai Dibuka Lagi

Rabu, 29 November 2017 – 16:47 WIB
Abu Gunung Agung Bergeser, Bandara Ngurah Rai Dibuka Lagi - JPNN.COM
Pesawat AirAsia saat take off dari Bandara Ngurah Rai di Kabupaten Badung, Bali. Foto: Miftahudin Halim/Radar Bali

jpnn.com, BADUNG - Bandara Ngurah Rai di Bali kembali beroperasi setelah sempat ditutup akibat terdampak erupsi Gunung Agung.

Rapat sejumlah pemangku kepentingan di ruang Emergency Operation Centre (EOC) Bandara Ngurah Rai hari ini (29/11) memutuskan untuk kembali membuka airport yang dikelola PT Angkasa Pura I itu setelah adanya perubahan arah abu vulkanis dari gunung berapi di Bali itu.

Bandara yang menjadi pintu masuk ke Bali melalui udara itu kembali beroperasi pukul 15.00 waktu Indonesia tengah (WITA). Pembukaan bandara dilakukan karena  status akibat erupsi Gunung Agung berdasar penilaian Volcano Observatory For Aviation (VONA) sudah turun dari merah ke oranye.

"Kesimpulan VONA sudah turun dari red ke orange. Terhitung mulai  pukul 15.00. Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai status opened (dibuka)," ujar Humas Bandara Ngurah Rai Arie Ahsanurrohim.

Rapat di ruang EOC Bandara Ngurah Rai dipimpin langsung Kepala Kantor Otoritas Bandara (Otban) Wilayah IV  Denpasar Herson. Sedang unsur lain yang ikut dalam rapat itu adalah pihak PT Angkasa Pura I, Danlanud Ngurah Rai, Airnav Cabang Denpasar, BMKG Ngurah Rai,  AOC Denpasar, Kapolsek KP3U Bandara IGNR dan Basarnas Bali.(rb/dwi/mus/mus/JPR)

Bandara Ngurah Rai di Bali pada pukul 15.00 WITA hari ini kembali beroperasi setelah sempat ditutup akibat terdampak erupsi Gunung Agung.

Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close